InfoTimes
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Business
  • Tech
  • Hype
  • Lifestyle
  • Health
  • Travel
  • Film
Go To YouTube
  • Home
  • News
  • Business
  • Tech
  • Hype
  • Lifestyle
  • Health
  • Travel
  • Film
No Result
View All Result
InfoTimes
No Result
View All Result
Home Hype

5 Zodiak yang paling sering Overthinking, Scorpio juaranya?

Tukang Nulis by Tukang Nulis
26 Agustus 2020
3 min read
0
5 Zodiak yang paling sering Overthinking, Scorpio juaranya?

Setiap manusia pasti pernah mengalami overthinking, tetapi tidak baik jika terlalu sering. Overthinking bisa jadi karena pekerjaan dan satu hal lainnya. Seperti, hubungan pertemanan, percintaan, pekerjaan dan lain sebagainya. Salah satu alasan pasti dari overthinking adalah kamu takut membuat kesalahan. Ini membuatmu jadi tidak bisa santai dan mudah stres. Beberapa zodiak punya kepribadian yang membuat mereka terlahir pandai menganalisis dan suka mencari banyak informasi.

RELATED POSTS

Review Rowing Machine OASE : Tren Olahraga Rumah 2021

Lima zodiak berikut ini dikenal paling sering Overthinking. Yuk Cek, ada zodiak kamu enggak nih beb?

1.GEMINI (21 Mei – 20 Juni)

Gemini yang pemikir dan sering overthinking ini tidak hanya mempengaruhi mood mereka saja, tetapi juga mengganggu Gemini saat mereka sendirian dan sedang tidak produktif. Mesti banget menjaga mood-nya dengan beraktivitas dan bertemu teman-teman supaya tidak galau terus-terusan. Memiliki rasa penasaran, mereka selalu ingin tahu jawaban dari segala pertanyaan. Mereka enggak akan puas kalau lawan bicaranya enggak suka pembicaraan mendalam, sehingga pertanyaan-pertanyaan yang enggak terjawab semakin memenuhi pikirannya si Gemini.

2.AQUARIUS (20 Januari – 18 Februari)

Aquarius juga salah satu zodiak yang selalu menemukan ide-ide baru dan berbagai solusi dari masalah, padahal bisa jadi masalah itu sebenarnya sudah berlalu. Terlalu excited dan enggak bisa berhenti memikirkan ide-ide tersebut. Karena inilah penyebab si Aquarius selalu Overthinking, saking banyaknya ide sehingga kepala Aquaris akan dipenuhi dengan gagasan yang enggak terlaksana. Jangan buru-buru ya beb, kerjakan semuanya satu persatu sampai benar-benar selesai, jangan cuma setengah-setengah!

3.SAGITARIUS (22 November – 21 Desember)

Sagitarius overthinking dan itu membuat mereka sulit mengambil keputusan. Akhirnya mereka membuat sebuah keputusan, tetapi merasa gelisah dan bertanya-tanya apakah keputusannya sudah benar. Tidak jarang mereka justru menyesal dengan keputusan itu dan memikirkan jalan lain. Walaupun bisa sangat impulsif, Sagitarius pastinya enggak mau rugi. Dalam menentukan sesuatu mereka akan melihat plus-minus dari keputusan itu, dan bakal memilih yang paling menguntungkannya. Iya! Sagitarius enggak bisa cuma pasrah dan membiarkan orang lain membuat keputusan untuknya. Cerdas atau Picky nih beb?

4.VIRGO (22 Agustus – 23 September)

Sebagai Zodiak yang sangat perfeksionis. Saking perfeksionisnya, virgo sering sekali memikirkan segala kemungkinan-kemungkinan terburuk yang padahal belum tentu terjadi. Mereka bisa menjadi overthinking karena menginginkan semuanya berjalan dengan sempurna sesuai dengan kemauan mereka. Tetapi kamu harus ingat, bahwa ada hal-hal yang bisa terjadi di luar kontrol kita. Jadi nggak perlu terlalu stres, cukup tarik napas, dan jalani segalanya.

5.SCORPIO (23 Oktober – 21 November)

Sebagai Zodiak Overthinking teratas, Scorpio memang terlalu memikirkan pendapat orang tentang tindakan-tindakan mereka. Selain itu, mereka juga overanalyzing, alias menganalisis semua hal dengan berlebihan. Si zodiak kalajengking ini mencari arti dari segala hal, bahkan hal yang sangat sepele. Misal, ketika temannya mengatakan sesuatu yang tidak biasa, maka Scorpio terus memikirkan itu dan bertanya-tanya apakah temannya sudah berubah dan tak lagi menyukainya.

Scorpio juga kerap menghubung-hubungkan sesuatu yang sebenarnya mungkin tidak berhubungan sama sekali. Contohnya, ketika ia lupa membawa Kartu Kredit nya ketika bepergian, scorpio pun berpikir mungkin ini cara semesta untuk membuatnya tidak boros, padahal Scorpio saja yang pelupa. Mereka kerap menganalisis sesuatu secara berlebihan, dan bahayanya overthinking ini bisa berujung ke pikiran-pikiran negatif.

Tags: overthinkingzodiak
ShareTweetShare
Tukang Nulis

Tukang Nulis

Related Posts

Review Rowing Machine OASE
Health

Review Rowing Machine OASE : Tren Olahraga Rumah 2021

16 Januari 2021
Next Post
5 Narasi Film Tilik yang menjadi Sorotan

5 Narasi Film Tilik yang menjadi Sorotan

https://kecoakupdate.blogspot.com/2018/02/obati-depresi-dan-bangkit.html

Selalu Overthinking? berikut Dampak dan Cara Mengatasinya

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recommended Stories

Review Film Aftermath

Review Film Aftermath (2017), Film Tentang Musibah Tabrakan Pesawat

11 September 2020
5 Fitur Unggulan Smartwatch Oase

5 Fitur Unggulan Smartwatch Oase

27 Agustus 2020
Review The Turning

Review The Turning Terlengkap, Film Horor Tentang Pengasuh Anak

28 September 2020
Seedbacklink

Popular Stories

  • Stok Iphone 11 128gb

    Fakta Menarik Dibalik Kosongnya Stok Iphone 11 128gb di Indonesia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tips Cara Audit Aset Digital di Masa Pandemi dari Niagahoster

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Review Windows 11: Spesifikasi, Fakta dan Rumor

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Latar Belakang dan Tujuan Dibuatnya Film Pendek Tilik

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Review FTL Gym, Tempat Gym untuk Orang Kantoran

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
InfoTimes

© 2020 - InfoTimes | All Right Reserved

  • About Us
  • Contact Us
  • Disclaimer
  • FAQ
  • Pasang Iklan

No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Business
  • Tech
  • Hype
  • Lifestyle
  • Health
  • Travel
  • Film

© 2020 - InfoTimes | All Right Reserved