Bagi anda yang hobi menonton, film berjudul Aftermath menjadi salah satu rekomendasi tayangan yang harus kamu saksikan. Kenapa? Karena memang, film ini dibuat berdasarkan kisah nyata atau based on true story. Sebelum Anda melihat sendiri keseruannya, ada baiknya untuk menyimak review film aftermath ini terlebih dahulu.
Pemeran : | Arnold Schwarzenegger, Scoot McNairy, Maggie Grace, Danielle Sherrick |
Produser : | Darren Aronofsky, Peter Dealbert, Randall Emmett, Scott Franklin, George Furla |
Sutradara : | Elliott Lester |
Penulis : | Javier Gullon |
Produksi : | EFO Films, Hat and Cat Productions |
Durasi : | 92 menit |
Review Film Aftermath

Aftermath bercerita tentang seorang pria yang kehilangan istri dan anaknya akibat sebuah kecelakaan pesawat. Seorang pria tersebut bernama Roman (yang diperankan oleh Arnold Schwarzenegger) yang mengambil cuti dari pekerjaannya karena akan menjemput istri dan anaknya. Namun, saat itulah ia mendengar kabar duka, karena pesawat yang ditumpang kedua orang tersayangnya itu mengalami kecelakaan, yang lebih buruknya lagi, seluruh penumpangnya dikabarkan tak ada yang selamat.
Sedih pasti, terpukul apalagi. Ketika itu, ia coba untuk mencari penyebab terjadinya kecelakaan maut tersebut. Ternyata, ketika kecelakaan itu terjadi, seorang petugas bernama Jacob (yang diperankan Scoot McNairy) melakukan kesalahan saat mengarahkan rute pesawat menuju bandara. Jacob kemudian dijadikan sebagai tersangka.
Karena rasa kehilangan dan sakit hati yang mendalam, Roman mencari cara untuk bisa bertemu dengan Jacob, dan disinilah cerita ‘balas dendam’ itu dimulai.
Film dari Kisah Nyata

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, film ini memang terinspirasi dari kisah nyata, yaitu dari peristiwa kecelakaan pesawat Überlingen tahun 2002 dan pembunuhan pengendali lalu-lintas udara Peter Nielsen di Skyguide oleh Vitaly Kaloyev seorang arsitek Russian, yang ingin meminta pertanggungjawaban Nielsen atas kematian istri dan anaknya.
Film bergenre thriller asal Amerika yang dirilis pada 7 April 2017 ini mendapat rating 5,6 dari 10 di IMDB, sedangkan dalam situs Rotten Tomatoes penilaiannya sebesar 42% dari penonton 25%.
Sosok Arnold Schwarzenegger

Arnold Schwarzenegger memang memiliki peran yang sangat penting di film ini. terbukti dengan poster film yang hampir keseluruhannya menampilkan wajah sang bintang.
Film ini bisa dikatakan terbagi pada 3 babak, yaitu perkenalan sosok Roman, memperkenalkan sosok Jacob, lalu memperlihatkan bertemunya kedua sosok utama dalam cerita tersebut.