Masih dikabarkan bahwa virus corona di Indonesia terus bertambah seiring berjalannya waktu hingga saat ini, hal tersebut tentu dipengaruhi pula oleh beberapa faktor. Baik kondisi geografis, sosial dan lain sebagainya.
Namun memang hal tersebut cukup mencemaskan, apalagi pada perekonomian masyarakat yang masih belum menunjukkan kemajuan. Dengan begitu tentu kita harus bantu menghentikan rantai penyebaran virus ini dengan mengetahui pula beberapa sebab dan alasan, mengapa virus corona di Indonesia ini belum mereda? Simak selengkapnya
1. Kondisi Geografis yang Sangat Luas

Diperkirakan terdiri atas 18.000 pulau, dan terbentang dengan luas sekitar 2 juta meter persegi, maka Indonesia pun dapat memungkinkan adanya lokasi terpencil dan terisolasi. Adanya hal tersebut justru dapat membuat virus corona ini mewabah.
Bagaimana tidak? Infeksi yang terdapat di daerah ini cukup sulit dideteksi, selain membutuhkan waktu lama, adapun proses pengirimannya spesimen. Maka dengan begitu, Indonesia pun mau tak mau akan dihadapkan pada suatu bom waktu.
Sebab bila gagal saat mengatasi krisisnya dengan cepat, virus pun dapat menyebar dengan sendirinya ke pulau terpencil dimana bisa membusuk, tak ditemukannya, dan tak dapat pula diobati dalam jangka waktu lama.
2. Adanya Sifat Menyepelekan Virus
Jika kita flashback sejenak, maka awalnya virus ini datang menyerang China dan negara lainnya, di Indonesia pun kebanyakan masih santai tanpa persiapan apapun. Respon dan upaya awal yang lumayan lambat inilah yang membuat kita akhirnya tertinggal dan masyarakat kebingungan akan mengatasinya. Masyarakat masih bebas melakukan kegiatan di luar rumah seperti nonton bioskop, nonton konser dan lain-lain.
3. Kondisi Pengujian yang Belum Maksimal

Membutuhkan waktu tes yang lama, dan juga terdapat gejala yang tak terlihat membuat pengujian pun terasa cukup sulit. Bahkan sempat diperkirakan bahwa ada ribuan orang yang terkena virus namun tak terdeteksi dan tak terlihat. Kemungkinan inilah yang ditakutkan akan menyebar ke seluruh wilayah, termasuk dalam daerah terpencil sekali pun.
4. Memikirkan Nasib Daerah-Daerah yang Terpencil
Untuk pulau Jawa, mungkin masih sangat bisa dijangkau dan diberi bantuan pemerintah pusat yang ada di sana. Namun untuk daerah terpencil lainnya seperti Indonesia Timur, apakah semua wilayahnya bisa dijangkau untuk dihentikan penyebaran virus ini?
Fasilitas medis yang diakui kurang memadai, dipadukan dengan kesadaran rendah membuat Indonesia masih belum maksimal untuk mencapai pengawasan kuat di bagian wilayah Timur. Adapun 60% pekerja kesehatan diakui banyak terkonsentrasi pada bagian Jawa.
5. Belum Diberlangsungkannya Rapid Test Di Seluruh Negeri

Apabila ingin cepat membaik, maka diharapkan semoga segera diberlangsungkannya rapid test di seluruh penjuruu negeri. Hal ini tentu supaya adil dan merata, serta penghentian rantai penyebaran virus yang tidak lagi berjalan.
Sekian beberapa alasan mengapa virus corona di Indonesia lebih lama dari negara lain, semoga dengan begitu kita bisa sadar akan apa saja yang perlu dijaga sebagai upaya terhindar dari penyebaran virus ini.